Sabtu, 03 Mei 2014

Wisata Taman Nusa Bali

Sedikit sharing mengenai tempat wisata di Bali yang pernah saya kunjungi kurang lebih 2 atau 4 bulan yang lalu. Kalau di daerah Jakarta ada namanya Taman Mini Indonesia Indah (TMII), nah kalau di Bali ada namanya Taman Nusa yang mungkin bisa di bilang taman mininya TMII. berikut ulasan singkat mengenai Taman Nusa.
 
Taman Nusa merupakan taman wisata budaya yang memberikan pengetahuan menyeluruh tentang budaya dari berbagai etnis Indonesia dalam suasana alam pulau Bali. Misi Taman Nusa adalah untuk menjadikan taman budaya sebagai sarana pelestarian, rekreasi dan didaktika bagi para pengunjung baik lokal maupun mancanegara untuk lebih memahami budaya Indonesia dengan cara yang menarik dan interaktif

Di kawasan seluas 15 hektar, pengunjung berkesempatan untuk menjelajah dan menikmati panorama perjalanan waktu Bangsa Indonesia, dimulai dari masa prasejarah, jaman perunggu, masa kerajaan hingga kampung budaya Indonesia. Perjalanan berlanjut ke masa awal Indonesia, era kemerdekaan, masa kini dan akhirnya sampai di harapan Indonesia masa depan

Taman Nusa sendiri terletak di Jalan Taman Bali – Banjarangkan, Banjar Blahpane Kelod, Desa Sidan, Gianyar – Bali Telp: +62 361 952952 Fax: +62 361 953005 E-mail: sales@taman-nusa.com
Jam Buka: Setiap hari pukul 8:30 – 17:00

Dengan waktu tempuh kalau dari Denpasar: ± 45 menit – 1 jam, dari Sanur: ± 45 menit, dari Kuta: ± 1.5 jam, dari Nusa Dua/Jimbaran: ± 2 jam dan dari Ubud: ± 45 menit.

 Yang masih kurang menurut saya yaitu untuk tempat permainan belum ada sama sekali, semoga kedepannya para pengelola Taman Nusa dapat melengkapinya. Tapi menurut saya sudah OK banget... :)

Untuk info lebih lanjut bisa langsung meluncur ke website pengelolanya disini 





 


Tidak ada komentar: